Month: Desember 2012

GELIAT KSM “TANA’ LENYA”

Posted on Updated on

Rampak Nulang;

Sebelumnya mata pencaharian Suami mereka adalah bertani yang kemudian beralih menjadi nelayan. Lahan yang dahulu digarap telah berubah menjadi genangan Bendungan Batu Bulan. Kondisi tersebut tak menyurutkan langkah mereka untuk tetap bertahan hidup demi menghidupi keluarga mereka.

Istri sebagai mitra suami baik dalam mendidik anak maupun mencari nafkah, semangat inilah yang di usung oleh ibu-ibu yang tergabung dalam KSM “TANA LENYA” Desa Marga Karya Kecamatan Moyo Hulu untuk ikut menopang ekonomi keluarga dalam meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan mereka.

2012-12-08 07.55.58-1
Selain menerima pesanan, mereka juga berjualan dipinggir jalan untuk memenuhi pembeli yang melewati jalur lintas Sumbawa-Lunyuk.

KSM yang beranggotakan 20 orang ini menekuni usaha pengelolaan ikan mujai kering, mujair crispy dan menjual ikan mujair segar.  Mujair kering dijual seharga Rp 5000 per ikat, perorang rata-rata mereka menjual sekitar 50 ikat perhari. Adapun ikan segar dijual dengan harga Rp 25.000 per kilogram. Saat ini mereka juga telah melakukan pengelolaan mujair crispy yang ternyata mendapat respon yang cukup baik dari peminatnya.

      Untuk mujair kering dan crispy peminatnya tidak hanya masyarakat Sumbawa saja tetapi sudah menjangkau Sumbawa Barat bahkan ada beberapa pemesan dari kota Mataram. Menurut Nurhazanah Ketua KSM TANA LENYA, usaha mereka cukup berprospek tetapi perlu dukungan berbagai pihak agar usaha mereka bisa berkembang dan produk mereka bermutu dan dikenal lebih luas.

proses pengolahan yang perlu mendapat perhatian
proses pengolahan yang perlu mendapat perhatian

PELANTIKAN ANGGOTA PPK DAN PPS WILAYAH SELATAN SUMBAWA

Posted on Updated on

Sambutan Ketua KPU
Sambutan Ketua KPU Sumbawa

Rampak Nulang;

 KPU Kabupaten Sumbawa melaksanakan kegiatan Pelantikan dan pengambilan sumpah anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Anggota Panitia Pemungutan Suara PPS sekaligus  bimtek Anggota PPK dan PPS. Pelantikan PPK dan PPS di empat kecamatan di wilayah selatan Sumbawa yang melantik Sebanyak 20 PPK dan 81 orang PPS meliputi Kecamatan Moyo Hulu, Kecamatan Lenangguar,Kecamatan Orong Telu, dan Kecamatan Lunyuk yang di pusatkan di Kantor Camat Lenangguar, Sabtu 24 Nopember 2012 kemarin  dari Jumlah keseluruhan Anggota PPK di Kabupaten Sumbawa yang berjumlah 120 orang dan Anggota PPS sebanyak 495 oranang. Pelantikan PPK dan PPS ini dalam rangka penyelenggaraan Pemilihan Umum Gubernur dan Wakil Gubernur NTB Tahun 2013.

 Pengambilan sumpah dan pelantikan tersebut dilantik langsung oleh Ketua KPU Kab. Sumbawa, Suhardi Soud,SE yang disaksikan langsung oleh camat Lenangguar dan sekretaris KPU Sumbawa. 

Dalam sambutannya Ketua KPU Sumbawa mengatakan, bahwa PPK dan PPS yang baru dilantik diminta agar menjaga integritas diri,komitmen serta kemandirian sebagai penyelenggara pemilu.  Selesai pelantikan diadakan bimtek tentang tugas-tugas PPK dan PPS tang disajikan langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Sumbawa dan sekretaris KPU, Moch Muslich,SH.

Acara diakhiri dengan tanya jawab sekitar tugas dan kewajiban PPK dan PPS serta hal-hal lain yang berkenaan dengan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB Tahun 2013.